Guru Honorer yang Dinyatakan Lulus PPPK Padati RSUD Andi Djemma Masamba 

    Guru Honorer yang Dinyatakan Lulus PPPK Padati RSUD Andi Djemma Masamba 

    Luwu Utara - - - Suasana Unit Pelayanan Terpadu (UPT) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Djemma Masamba disesaki ratusan guru honorer yang dinyatakan telah lulus seleksi penerimaan Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui jalur Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), Rabu (3/1/2023).

    Kendati terjebak dalam antrian panjang pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu syarat utama bagi calon PPPK untuk dinyatakan lulus PPPK, namun suasana tersebut bukan penghalang bagi mereka untuk tetap bersabar menanti dilakukannya pemeriksaan kesehatan sebanyak tujuh kali kali pemeriksaan.

    Salah seorang guru honorer yang dinyatakan lulus calon PPPK, Wiwi Sasmita, terlihat sangat setia dalam antrian panjang pada tahapan pemberkasan PPPK. Saat ditemui, Wiwi mengaku tetap bersemangat untuk mengikuti setiap proses pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu tahapan pemberkasan PPPK yang wajib dilalui.

    “Luar biasa antrian di Rumah Sakit Andi Djemma Masamba. Kami adalah peserta PPPK yang telah dinyatakan lulus seleksi dan sekarang adalah tahap pemberkasan, ” ucap Wiwi.
     
    Walaupun mengantri beberapa jam, tetapi tidak menyurutkan semangat mereka untuk segera menuntaskan proses pemeriksaan kesehatan.

    “Walaupun antrian hari ini sangat panjang, tetapi kami tetap semangat karena apalah artinya antrian yang hanya beberapa jam ini dibandingkan dengan perjuangan kami yang bertahun-tahun sebagai guru honorer, ” imbuh Wiwi. 

    Ia menyebutkan, ada kurang lebih tujuh kali pemeriksaan yang dilakukan. “Ya, ada kurang lebih tujuh poli yang harus kami datangi untuk memeriksakan diri, di antaranya poli mata, poli penyakit dalam, dan poli THT, ” ungkapnya.

    Meski harus berjuang dengan mengeluarkan banyak tenaga atau energi yang tidak sedikit, tetapi ia tetap menikmatinya sebagai sebuah proses menuju sukses. “Kami jadikan proses ini sebagai bentuk rasa syukur untuk bisa sampai ke titik ini, ” tandasnya. (LHr)

    luwu utara
    Editor Jus

    Editor Jus

    Artikel Sebelumnya

    Objek Wisata Pincara dan Tamboke Diserbu...

    Artikel Berikutnya

    Pelepasan Purnabakti Sekdis Pertanian Digelar...

    Berita terkait